BI Berharap Insan Pers Ikut Jaga Optimisme Perekonomian Indonesia

SAMBUTAN: Deputi Kepala Perwakilan BI Provinsi Kalsel Bimo Epyanto saat membuka kegiatan Refreshment Wartawan di Batu Provinsi Jatim - Foto Dok


TOPRILIS.COM, KALSEL- Deputi Kepala Perwakilan Bank Indonesia (BI) Provinsi Kalsel Bimo Epyanto berharap, Insan Pers turut serta menjaga ke optimisan perekonomian Indonesia.

Hal itu diungkapkannya saat membuka kegiatan Refreshment Wartawan yang digelar oleh BI Provinsi Kalsel, Senin (24/10/2022) lalu di Hotel Horison, Batu, Provinsi Jatim.

"Tahun depan tantangan ekonomi Indonesia memang makin sulit seiring ketidakpastian situasi ekonomi dan keamanan global. Namun Insan Pers harus tetap menjaga keoptimisannya dengan cara memberikan informasi yang positif serta membangun untuk ketahanan ekonomi nasional," tegasnya.

Melalui cara tersebut dirinya meyakini Indonesia bisa tetap bertahan dan bertumbuh di tahun 2023 mendatang.

"Pemerintah bersama BI juga terus melakukan sejumlah upaya konkrit dan strategis agar ekonomi Indonesia bisa bertahan di situasi tidak menentu seperti sekarang," tambahnya.

Dalam kesempatan ini dirinya juga mengucapkan terimakasih yang sebesar besarnya kepada Insan Pers yang sudah mendukung Perwakilan BI Provinsi Kalsel dalam berbagai pemberitaan yang positif dan membangun.

"Semoga kolaborasi ini dapat terus kita jaga. Karena hal itu sangat penting bagi kita semua untuk menjaga perekonomian daerah dan nasional agar tetap stabil dan bertumbuh," tukasnya.(Ar/Gun)


Lebih baru Lebih lama