MERIAH: Peringatan Isra Mi'raj dan Haul ke 18 Guru Sekumpul di Desa Kambitin dipadati ribuan jamaah - Foto Dok Arief |
TOPRILIS.COM, KALSEL- Peringatan Isra Mi'raj dan Haul ke 18 Guru Sekumpul KH Muhammad Zaini Abdul Ghani, Sabtu (4/2/2023) di Majelis Nurul Anwar Desa Kambitin, Kecamatan Tanjung, Kabupaten Tabalong dihadiri ribuan jamaah.
Bupati Tabalong Anang Syakhfiani yang diwakili Kepala Bappeda Litbang Tabalong Muhammad Noor Rifani mengaku kaget, Desa Kambitin yang jauh dari hiruk pikuk kota Tanjung justru dibanjiri jamaah, bahkan remaja dan anak-anak.
"Saya kaget malam minggu ini. Tidak menyangka Desa Kambitin yang jauh dari kota ini, tapi ribuan orang tua hingga anak muda dan anak-anak hadir ke Majelis Nurul Anwar. Hal ini tentunya sangat saya apresiasi karena membantu mempercepat tujuan Kabupaten Tabalong yang agamis," jelas Noor Rifani.
Perlu diketahui Majelis Nurul Anwar Kambitin asuhan Guru Fahmi Anshari, LC menggelar peringatan Isra Mi'raj dan Haul Guru Sekumpul dengan menggandeng Habib Muhammad Bagir Bin Idris Alaydrus dari Jakarta.
Dihadapan ribuan jamaah, Habib Muhammad Bagir mengajak untuk meneladani sikap Guru Sekumpul yang lisannya terjaga dari menyakiti orang lain. Dikatakan tak pernah baik dalam ceramah atau dalam praktik kehidupan almarhum Guru Ijai tersebut mencela siapapun. Justru guru memberi teladan selalu tersenyum dan mendoakan semua orang.
"Jaga lisan kita dari mencela orang lain. Ikuti guru-guru kita. Guru Sekumpul kepada orang yang memusuhinya, dia doakan. Dia tersenyum kepada siapapun. Mari ikuti apa yang dicontohkan," bebernya.
Bangsa Indonesia menurut habib akan aman dan damai sentosa jika kita sebagai rakyat mampu menjaga lisan. Lisan itu ibarat lobang kecil namun bisa mengeluarkan efek besar bagi kehidupan. Misalnya orang berkelahi kebanyakan hanya gara-gara lisan.
"Mulanya dari lisan tapi dampaknya merusak," tuturnya.
Sementara itu, Direktur Majelis Anwar Kambitin Muhammad Rus'an, SE,. MM menyampaikan terimakasih atas kehadiran jamaah dari berbagai tempat pada malam kegiatan itu. Kendati digelar di kampung namun jamaah membludak melampaui perkiraan panitia. Namun demikian warga Desa Kambitin sudah siap, bahkan mendirikan beberapa titik area dan menyiapkan makanan gratis.
"Kami ucapkan terimakasih kepada seluruh warga Desa Kambitin atas kebaikan hati dan kecintaan mereka kepada Abah Guru Sekumpul," timpalnya.
Ucapan apresiasi dan terima kasih juga disampaikan oleh Ketua Yayasan dari Majelis Nurul Anwar Erlina Effendi Ilas. Menurut dia partisipasi jamaah dan warga setempat sangat berperan dalam kesuksesan acara tersebut. Diharapkannya Desa Kambitin dapat menjadi bagian sumber syiar kebaiakan yang lebih baik pada masa mendatang.
"Semoga Allah limpahkan karunia-Nya di Desa Kambitin ini. Walau jauh dari kota, Kambitin akan mewarnai syiar-syiar ke Islaman," ujar Erlina Effendi yang dikenal juga sebagai Ketua KS2 Tabalong.(Ar/Gun)