Kadispora Kaltim Harap Kabupaten dan Kota Anggarkan Pembinaan Atlet Usia Dini

WAWANCARA: Kepala Dispora Dispora Kaltim Agus Hari Kesuma - Foto Dok Nett

TOPRILIS.COM, KALTIM – Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) meminta Kabupaten dan Kota di Kaltim untuk bisa mengalokasikan dana pembinaan atlet usia dini. 

Hal ini perlu dilakukan karena menurut Kepala Dispora Kaltim Agus Hari Kesuma hanya ada beberapa daerah saja di Kaltim yang menganggarkan pembinaan atlet usia dini.

“Prestasi ini menjadi modal mereka dalam mengajukan beasiswa termasuk mendapatkan tiket masuk perguruan tinggi melalui jalur prestasi. Jadi, mari kita dukung mereka untuk meraih hal tersebut,” ujarnya.

AHK mengatakan, saat ini Dispora Kaltim ingin pembinaan prestasi dilakukan secara berjenjang dengan tujuan untuk memberikan sumbangsih terbaik saat mewakili Kaltim di berbagai ajang. 

Menurutnya, harapan ini juga terkait Peraturan Presiden Nomor 86 tentang Desain Besar Olahraga Nasional atau disingkat DBON.

“Kaltim merupakan salah satu dari 10 provinsi di Tanah Air yang masuk dalam pembinaan DBON di seluruh Indonesia,” tandasnya.(elh/ron)




Lebih baru Lebih lama