UANG TUNAI: BI akan mengedarkan uang tunai Rp 197,6 triliun pada ramadan dan lebaran tahun 2024 - Foto Net. |
TOPRILIS.COM, JAKARTA - Bank Indonesia (BI) akan menyiapkan uang tunai sebesar Rp 197,6 triliun guna menyambut hari raya keagamaan nasional yakni Ramadan dan Idul Fitri 2024.
Deputi Gubernur Bank Indonesia Doni Primanto Joewono, menyebut uang yang akan diedarkan tersebut lebih tinggi 4,55 persen, dibandingkan periode ramadan tahun lalu yang sebesar Rp 189 triliun.
"Tentu ini sudah memperhitungkan berdasarkan pertumbuhan ekonomi dan akseptasi digital, artinya persentasenya sudah kita pertimbangkan dengan non tunai," kata Doni Primanto Joewono saat konferensi pers RDG Februari, di Jakarta, Rabu (21/2/2024).
Doni mengungkapkan, alasan dinaikkannya porsi peredaran uang pada hari raya idul fitri nanti mengacu pada pertumbuhan ekonomi di Indonesia yang masih positif tumbuh dikisaran 5 persen dan penggunaan keuangan digital yang semakin masif.
"Jadi, akhirnya kita pertimbangkan untuk menaikkan sekitar 4,65 persen," ujarnya.
4.675 Titik Penukaran
Lebih lanjut, rencananya pada lebaran tahun ini pengedaran uang akan dilakukan di 4.675 titik penukaran uang, kemudian ditambah dengan 449 titik yang berlokasi di tempat-tempat sektor transportasi, seperti di jalan tol, rest area, pelabuhan, bandara, hingga stasiun kereta api.
"Dan tambahan lagi kita mau tambah 449 titik yang hubungan dengan transportasi. Jadi di jalan tol segala macam kita perbanyak, jadi memungkinkan orang sambil mudik di rest area, pelabuhan, stasiun, bandara," pungkasnya.(liputan6.com/elh)
Tags
Bisnis