Pertamina Minta Masyarakat Tidak Khawatir, Penyaluran BBM Jenis Pertalite Tetap Sesuai Kuota

SESUAI KOUTA: Pertamina masih terus menyalurkan Pertalite kepada masyarakat, sesuai kuota tahun 2024 yang ditetapkan Pemerintah - Foto Net.

TOPRILIS.COM, JAKARTA - PT Pertamina Patra Niaga selaku anak usaha Pertamina meminta masyarakat tidak perlu khawatir dengan isu penghapusan BBM jenis Pertalite atau RON 90 pada tahun 2024. Sampai saat ini, Pertamina Patra Niaga masih terus menyalurkan Pertalite kepada masyarakat, sesuai kuota tahun 2024 yang ditetapkan Pemerintah.

Corporate Secretary Pertamina Patra Niaga, Irto Ginting, menegaskan sesuai dengan Kepmen ESDM No 37.K/HK.02/MEM.M/2022, Pertalite merupakan Jenis Bahan Bakar Khusus Penugasan (JBKP). Sehingga perubahan dalam penyalurannya harus melalui kebijakan Pemerintah.

"Hingga saat ini kami masih menyalurkan Pertalite di semua wilayah sesuai dengan penugasan yang diberikan Pemerintah. Sehingga masyarakat tidak perlu khawatir," tegas Irto dalam keterangan tertulis (7/5).

Irto menambahkan, Pertamina Patra Niaga selaku pihak yang menjalankan penugasan penyaluran BBM subsidi, berkomitmen untuk tetap mengikuti dan menjalankan semua kebijakan yang ditetapkan Pemerintah.

"Prinsipnya kami akan ikuti dan jalankan semua kebijakan Pemerintah," tutur Irto.(liputan6.com/elh)

Muhammad Elhami

“sesobek catatan di antara perjalanan meraih yang kekal dan memaknai kesementaraan; semacam solilokui untuk saling mengingatkan, saling menguatkan, berbagi keresahan dan kegetiran, keindahan dan kebahagiaan, agar hidup menjadi cukup berharga untuk tidak begitu saja dilewatkan”

Lebih baru Lebih lama