Jokowi Panggil Pengusaha Lokal di Istana Garuda, Ajak Berbisnis di IKN

BANGUN EKONOMI: Jokowi ingin memberi kesempatan kepada pengusaha lokal untuk ikut berpartisipasi membangun ekonomi di ibu kota baru - Foto Net.

TOPRILIS.COM, JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) masih berkantor di Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur hari ini. Salah satu agendanya adalah menemui pengusaha lokal di sekitar Kota Nusantara.

Menurut Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden Yusuf Permana, Jokowi akan menerima 8 asosiasi pengusaha lokal di sekitar IKN. Pertemuan rencananya dilakukan pada pukul 9.30 WITA.

Yusuf bilang Jokowi ingin memberi kesempatan kepada pengusaha lokal untuk ikut berpartisipasi membangun ekonomi di ibu kota baru.

"Presiden ingin mengajak dan memberi kesempatan kepada Para Pengusaha lokal sekitar IKN untuk ikut berperan serta dan bersama-sama menjemput masa depan di IKN," beber Yusuf kepada wartawan, Selasa (30/7/2024).

Adapun asosiasi pengusaha yang diundang Jokowi antara lain Kadin Daerah Provinsi Kalimantan Timur, Kadin Daerah Balikpapan, Kadin Daerah Samarinda, hingga Kadin Daerah Penajam Paser Utara.

Jokowi juga mengundang asosiasi pengusaha muda yang tergabung dalam Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (Hipmi) daerah. Mulai dari Hipmi Provinsi Kalimantan Timur, Hipmi Balikpapan, Hipmi Samarinda, dan Hipmi Penajam Paser Utara.(detik.com/elh)

Muhammad Elhami

“sesobek catatan di antara perjalanan meraih yang kekal dan memaknai kesementaraan; semacam solilokui untuk saling mengingatkan, saling menguatkan, berbagi keresahan dan kegetiran, keindahan dan kebahagiaan, agar hidup menjadi cukup berharga untuk tidak begitu saja dilewatkan”

Lebih baru Lebih lama