Pj Bupati Lepas Kontingen Barut Ikuti Pra Popnas Kalteng

SIMBOLIS: Pj Bupati Barut Muhlis menyerahkan pataka lambang daerah kepada Kepala Disbudparpora Barut untuk dikibarkan pada Selekda Pra Popnas tingkat Provinsi Kalteng di Palangka Raya, rabu (3/7/2024) di halaman Kantor Bupati Barut - Foto Dok Nett


TOPRILIS.COM, KALTENG- Pj Bupati Barito Utara (Barut) Drs Muhlis melepas kontingen Barito Utara dalam rangka mengikuti kegiatan Seleksi Daerah Pra Pekan Olahraga Pelajar Nasional (Selekda Pra Popnas) tahun 2024 di Palangka Raya, Rabu (3/7/2024) di halaman Kantor Bupati setempat.

Pelepasan kontingen Barut ikuti Selekda Pra Popnas tahun 2024 dihadiri mewakili unsur FKPD, Staf Ahli Bupati, Asisten Sekda, Kepala Perangkat Daerah, anggota DPRD Barut Mustafa Joyo Muhtar, mewakili Ketua KONI Barut, Ketua Pengadilan Negeri, Ketua Pengadilan Agama Barut, Kepala SMA dan SMK Muara Teweh se Barito Utara dan undangan lainnya.

Pj Bupati Barut Drs Muhlis menyampaikan, atas nama masyarakat dan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Barut mengucapkan terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada Kepala Disbudparpora beserta jajarannya yang telah melaksanakan acara pelepasan Kontingen Kabupaten Barut dalam rangka mengikuti seleksi daerah Pra Popnas Kalimantan Tengah (Kalteng) tahun 2024 di Palangka Raya.

“Olahraga merupakan sarana pembinaan karakter bangsa, yang tidak terbatas pada segi fisik saja, akan tetapi juga mental olahraga dapat menjadikan seseorang sebagai insan yang berprestasi, kreatif, berbudaya, menghargai cipta, karsa dan rasa,” kata Muhlis.


Hal ini sejalan dengan visi dan misi pendidikan kita yaitu membentuk manusia yang berkarakter. Manusia indonesia seutuhnya yang beriman, bertaqwa, cerdas, terampil dan pantang menyerah.

Pada kesempatan tersebut, dirinya juga menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada official, pelatih, dan pembina olahraga tingkat pelajar, yang secara berkelanjutan dan dengan bekerja keras, telah mampu mempersiapkan dan menghasilkan atlet-atlet yang mewakili Kabupaten Barut beberapa hari kedepan mulai dari 3-10 Juli 2024 di Palangka Raya.

Sumber: Nett

Lebih baru Lebih lama